Blogspot VS Wordpress, Manakah yang cocok untuk Anda?

Kegiatan blogging belakangan ini semakin banyak digeluti oleh masyarakat, terutama bagi mereka yang gemar menulis.

Para penulis dapat menuangkan ide-ide atau pengalaman mereka ke dalam sebuah konten artikel dan mempublikasikannya pada blog mereka.

Penyedia layanan blog ada yang gratis dan ada yang berbayar. Bagi blogger pemula yang sedang belajar menggeluti dunia blogging, maka penyedia blog gratisan adalah pilihan yang tepat.

Tetapi jika sudah terbiasa menulis dan ingin menjadikan blog sebagai ladang bisnis, maka menggunakan penyedia blog berbayar sangat dianjurkan.

Artikel Terkait :

Kenapa harus pake Telegram? Inilah 10 Keunggulan Telegram.
Fenomena Ngeblog, Apa Manfaatnya?
Bahaya Ngeblog, Awas Kecanduan!!!
Blog sebagai Media Pembelajaran

Ada dua nama penyedia blog gratisan yang sangat terkenal yaitu Blogspot/Blogger dan Wordpress.

Manakah penyedia blog yang paling baik? Wordpress apa Blogspot?

Manakah yang paling cocok untuk Anda?


Jika Anda bingung, silahkan amati kelebihan dan kekurangan dari penyedia layanan blog tersebut.

Setelah mempelajari kelebihan dan kekurangan masing-masing, maka Anda akan bisa menentukan mana penyedia layanan blog yang paling cocok untuk Anda.

BLOGSPOT (www.blogger.com)

Blogspot atau Blogger pasti sudah tidak asing lagi bagi para blogger atau orang-orang yang menggeluti dunia blogging.

Blogspot merupakan layanan blogging yang disediakan oleh Google, yang memungkinkan kita untuk membuat blog di Blogspot.

Ada cukup banyak kelebihan dan kekurangan blogspot, yang mungkin belum diketahui banyak orang. Seperti yang kita ketahui bersama, bahwasanya Blogspot memungkinkan kita untuk membuat blog sendiri secara gratis.

Untuk para blogger pemula yang sedang belajar menggeluti dunia blogger, maka blogspot adalah pilihan yang tepat karena tidak berbayar.

Tetapi jika blog tersebut sudah digunakan untuk tujuan bisnis, maka alangkah baiknya diupgrade ke domain dan hosting berbayar.

Untuk lebih jelasnya mari kita bahas kelebihan dan kekurangan blogspot berikut ini.

Kelebihan Blogspot

1. Blogspot sifatnya Gratis

Kelebihan yang paling dibanggakan oleh pengguna blogger adalah gratis. Siapa yang tidak tertarik kalau ada layanan gratis dengan fitur yang cukup untuk kegiatan blogging sehari-hari.

Cukup dengan akun Google, anda sudah mendapatkan Domain (alamat website) dan Hosting (Tempat menyimpan data-data website) secara cuma-cuma dan tanpa batasan waktu.

Selain itu, Jarang ditemui sebuah blog dari blogger dihapus oleh Google meski tidak anda buka selama satu tahun penuh, kecuali anda melanggar hak cipta dan sejenisnya.

2. Blogspot merupakan salah satu produk Google.

Blogspot atau Blogger merupakan  milik Google, maka secara otomatis dapat terintegrasi penuh dengan layanan Google yang lainnya.

Banyak sekali layanan dari Google yang dapat digunakan untuk mengoptimalkan kinerja blog, mulai dari Google Adsense untuk memasang iklan, Gmail, Google Webmaster dan Analythic yang mana kelebihan ini tidak terdapat pada wordpress.

Jika anda mengoptimalkan semua layanan ini dengan baik sesuai dengan ketentuan Google, maka bukan hal yang mustahil jika anda akan menjadi Jutawan dalam waktu singkat.

3. Blogspot sangat ramah dengan SEO (search engine optimization).

Dalam keadaan default, blog anda akan memiliki tampilan yang sangat simpel dan ringan. Kedua poin tersebut merupakan beberapa syarat utama agar Google mengakui keberadaan blog anda sepenuhnya.

Dengan SEO yang ramah, maka pemilik blog bisa dengan mudah mengoptimasi blog miliknya sendiri.

4. Blogspot juga bisa dibilang cukup mudah digunakan dan sangat praktis.

Pada dasarnya Blogger diciptakan khusus untuk aktifitas blogging yang mudah dan murah. Alhasil, fitur-fitur di dalamnya didesain sangat simple agar orang awam pun dapat menggunakannya.

Pembuatannya pun cukup mudah, anda hanya perlu satu buah akun Gmail yang masih aktif dan semua layanan Blogger dapat langsung anda dapatkan.

Lebih enaknya lagi, anda dapat memiliki lebih dari satu blog dalam satu buah akun Gmail, tapi sebaiknya fokus ke 1 blog dengan konten yang berkualitas daripada memiliki banyak blog namun malah tidak terurus dengan baik.

5. Blog yang dibuat menggunakan Blogspot bisa didaftarkan ke Google Adsense.

Google Adsense merupakan program affiliasi dari Google untuk bisnis internet yang sangat popular di dunia online, dengan cara Menaruh Iklan-iklan dari Google di website/blog anda.

Siapapun bisa berpartisipasi dan tentunya bisa mendapatkan penghasilan dari Google (Yang merupakan Search Engine Terbesar Saat ini).

Metode yang diberikan oleh Google Adsense itu sendiri adalah berupa Pay Per Click (PPC), dimana pemasang iklan akan dibayar oleh google setara dengan jumlah click pada iklan yang terpasang.

Itulah kelebihan dari Blogspot sebagi penyedian layanan blog. Selain kelebihan, sudah pasti terdapat juga kekurangan dari blogspot ini. Untuk lebih jelasnya mari kita ulas satu per satu kekurangan dari blogspot.

Kekurangan Blogspot

1. Pengaturan di dasboard sangat minim fitur.

Tools yang disediakan tidak lengkap sehingga dalam menulis artikel di blogspot bisa dibilang kurang leluasa.

Pilihan font yang sangat terbatas sudah cukup untuk menggmbarkan betapa minimnya fitur Blogger. Hal ini akan semakin parah jika anda menggunakan template berjenis AMP yang mana template ini dioptimalkan untuk perangkat seluler dan wilayah dengan kualitas jaringan yang buruk.

2. Harus patuh dan tunduk pada peraturan Google 

Blogspot merupakan salah satu produk google. Sehingga Anda harus patuh dan tunduk pada peraturan Google.

Dalam ketentuannya, kita tidak boleh memasukkan sesuatu yang berbau pornografi, plagiat, serta melanggar hak cipta (Copyright) dari pihak tertentu.

Jika hal ini terjadi, anda akan diberi peringatan untuk menghapus konten yang mengandung unsur tersebut secara keseluruhan. Nah jika peringatan ini anda abaikan, siap-siap saja jika blog anda di hapus permanen oleh Google.

3. Kustomisasi Template sangat terbatas

Tidak seperti wordpress yang dapat dikustomisasi sesuai selera pengguna, Blogger memiliki kustomisasi yang sangat minim dan tidak bisa diperluas.

Tampilan terdiri dari Header, Body, dan Footer merupakan ciri khas dari Blogger. Membuat website berbasis data sangat tidak dimungkinkan jika kita menggunakan ini.

Jika kita bisa membuat kustomisasi, paling-paling hanya sebatas mengganti tampilan agar terlihat lebih baik saja, sisanya tetaplah sama.

4. Bagi Pemula, Template Cukup Sulit Dimodifikasi

Jika anda memakai tema yang bukan dari Blogger, di awal tampilan maupun urutannya pasti tidak sesuai di beberapa bagian. Semisal label yang masih berantakan, munculnya iklan dari website lain dan sebagainya. Jika sudah begini, pengguna Blogger tidak ada cara lain selain mengutak-atik kode HTML yang ada di dalamnya.

Bagi orang yang benar-benar buta dengan bahasa pemrograman (meski HTML sebenarnya bukan bahasa pemrograman), hal ini sangat membingungkan. Solusinya anda harus mencari tutorial mengatasi masalah tersebut, dan tentunya akan menguras banyak waktu.

Itulah sekilas mengenai "Kelebihan dan Kekurangan Blogspot atau Blogger". Semua tergantung dari cara kita memanfaatkan segala sesuatu. Jika kita memanfaatkannya dengan baik, maka kekurangan-kekurangan yang ada tidak menjadi masalah besar bagi kita.

WORDPRESS (www.wordpress.com)

Penyedia layanan blog gratis berikutnya yang cukup dikenal adalah wordPress. Para blogger banyak menggunakan wordPress sebagai blog personal. Ada juga beberapa blogger yang membangun website oganisasinya atau perusahaannya menggunakan wordpress.

Dari pihak perorangan sendiri, WordPress sering digunakan sebagai media promosi, ataupun sekedar membuat catatan pribadi. Sementara bagi kalangan pebisnis dan perusahaan, WordPress sering dimanfaatkan sebagai media promosi, ataupun company profile mereka.

Sebagaimana yang kita ketahui, bahwa WordPress menyediakan wadah bagi blogger untuk membuat blognya sendiri. Dengan WordPress.com kita bisa membuat blog sendiri secara gratis, tapi tentu saja ada beberapa fitur premium yang tidak bisa kita gunakan. Apabila ingin mendapatkan fitur premium, kita harus memiliki akun premium terlebih dahulu.

Hal semacam itulah yang menjadi salah satu kelebihan dan kekurangan WordPress. Untuk lebih jelasnya mari kita bahas kelebihan dan kekurangan WordPress gratis berikut ini.

Kelebihan WordPress Gratis


1. WordPress.com bersifat gratis.

2. WordPress bisa kita gunakan tanpa koneksi internet (offline), dengan memanfaatkan web server yang diinstal secara lokal.Bisa juga diinstal pada web hosting lainnya, yang telah mendukung script PHP serta MySQL.

3. Tampilannya mudah untuk dikostumisasi. WordPress menyediakan banyak tema serta Plugin.

4. Tampilan dashboard admin yang menarik dan mudah dipahami.

5. Sangat mudah melakukan manajemen administrasi, tanpa memerlukan kemampuan blogging sebelumnya.

6. Mendukung pembuatan kategori serta subkategori yang tak terbatas.

7. Mendukung import dan eksport konten. Langkah-langkah membuat dan cara mempublikasi konten yang sangat mudah.

8. Memiliki link manajer, yang memudahkan memberikan link ke konten ataupun blog lainnya.

Itulah kelebihan WordPress dibanding Blogspot dalam membuat blog. Selain kelebihan, sudah pasti terdapat juga kekurangan dari blog WordPress gratis ini.

Untuk lebih jelasnya mari kita ulas satu per satu kekurangan WordPress gratis.

Kekurangan WordPress Gratis


1. Kita tidak bisa membuat pengaturan sendiri pada halaman hosting. Artikel atau konten yang kita buat, tidak sepenuhnya milik kita.

2. Blog yang kita bangun juga tidak mutlak milik kita.

3. Tidak dapat leluasa mengatur tampilan blog, karena akses gratis tidak mengizinkan kita untuk mengoprek source code blog.

4. Tidak bisa menggunakan banyak Plugin, kita hanya bisa menggunakan Plugin bawaan yang bersifat gratis.

5. Kekurangan WordPress gratis lainnya adalah tidak bisa didaftarkan ke Google Adsense.

Itulah sekilas mengenai "Kelebihan dan Kekurangan Wordpress gratis". Semua tergantung dari cara kita memanfaatkan segala sesuatu. Jika kita memanfaatkannya dengan baik, maka kekurangan-kekurangan yang ada tidak menjadi masalah besar bagi kita.

Dari penjelasan mengenai kelebihan dan kekurangan Blogspot dan Wordpress, Andalah yang menentukan manakah platform penyedia layanan blog yang cocok untuk Anda????

Intinya, Masa udah diberi gratis masih mau komplain???hehehe

=============================================
Artikel Terkait :

Fenomena Ngeblog, Apa Manfaatnya?
Bahaya Ngeblog, Awas Kecanduan!!!
Blog sebagai Media Pembelajaran

=============================================
Referensi :
- https://www.altirai.com
- https://teknobos.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.